Lowongan Dosen PGRI Yogyakarta

Lowongan Dosen PGRI Yogyakarta Terbaru 2016


Lowongan Dosen PGRI Yogyakarta

Universitas PGRI Yogyakarta pada tahun 2016 ini sedang membuka lowongan Dosen Tetap pada Program Studi (Jenjang Program S1):
  1. Manajemen (Kode: C)
  2. Pendidikan Guru SD (Kode: D)
  3. Akuntansi (Kode: A)
  4. Bimbingan dan Konseling (Kode: B)
  5. Teknik Informatika (Kode: E)
ƒ Tahapan Penerimaan:


Persyaratan Umum:
  1. Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA) yang telah memiliki ijin kerja di wilayah hukum NKRI;
  2. Berusia maksimum 40 tahun;
  3. Berdedikasi tinggi;
  4. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai suatu
  5. Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan keputusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap karena suatu tindak pidana.
  6. Berkelakuan baik dan tidak pernah terlibat organisasi terlarang berdasarkan peraturan pemerintah/negara yang berlaku; dan
  7. Sehat jasmani dan rohani serta tidak mengkonsumsi narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lain (bebas NAPZA).
Persyaratan Khusus:

A. Kode C:
  1. Pendidikan minimum S2 Manajemen dengan latar belakang pendidikan S1 bersesuaian.
B. Kode D:
  1. Pendidikan minimum S2 Pendidikan Dasar/Ke‐SD‐an dengan latar belakang pendidikan S1 kependidikan yang relevan.
C. Kode A:
  1. Pendidikan minimum S2 Akuntansi dengan latar belakang pendidikan  S1 bersesuaian.
D. Kode B:
  1. Pendidikan minimum S2 Bimbingan dan Konseling dengan latar belakang pendidikan S1 kependidikan yang relevan.
E. Kode E:
  1. Pendidikan minimum S2 Teknik Informatika/Ilmu Komputer dengan latar belakang pendidikan S1 bersesuaian.
Dokumen Lamaran (semua dalam format kertas ukuran A4) terdiri atas:
  1. Surat Lamaran ditujukan kepada Ketua Pengurus YP‐UPY cq Rektor Universitas PGRI Yogyakarta;
  2. Daftar Riwayat Hidup (Curriculum Vitae);
  3. Fotokopi KTP / print scan (berwarna dan masih berlaku) = 2 lembar;
  4. Fotokopi Ijazah dan transkrip nilai  S1 dan S2  (dilegalisasi) masing‐masing 2 lembar;
  5. Pas foto berwarna terbaru ukuran 3 x 4 cm = 2 lembar dan ukuran 4 x 6 cm = 2 lembar;
  6. Sertifikat TOEFL & TPA  (jika sudah memiliki) = 2 lembar
Apabila dinyatakan diterima, calon pegawai (pelamar) diwajibkan melengkapi dengan:
  1. Fotokopi Ijazah pendidikan S1 dan S2 dilegalisasi (Kode A‐1 s.d. A‐6) masing‐masing 2 lembar;
  2. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dari Polres setempat (bila fotokopi harus dilegalisasi) = 2 lembar;
  3. Surat keterangan sehat jasmani dan rohani serta bebas dari narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya yang dikeluarkan oleh Dokter/RS resmi = 1 lembar;
  4. Surat pernyataan (bermeterai Rp 6.000,00) bahwa yang bersangkutan tidak pernah dihukum penjara/kurungan berdasarkan keputusan pengadilan berkekuatan hukum tetap = 1 lembar;
  5. Surat pernyataan (bermeterai Rp 6.000,00) bahwa yang bersangkutan tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai pada suatu instansi/institusi;
  6. Surat pernyataan (bermeterai Rp 6.000,00) bahwa yang bersangkutan tidak menjadi pengurus suatu partai politik dan/atau anggota legislatif (MPR, DPR, DPD, DPRD);
  7. Surat pernyataan (bermeterai Rp 6.000,00) bahwa yang bersangkutan sanggup menaati peraturan yang berlaku di UPY dan sanggup mengabdi di UPY minimum selama 10 tahun
  8. Referensi pengalaman kerja (bila ada); dan
  9. Foto kopi surat ijin kerja di wilayah hukum NKRI (bagi pelamar WNA).
ƒProsedur pemasukan Dokumen Lamaran:

1. Dokumen Lamaran dimasukan dalam amplop tertutup ukuran folio dilem rapat, pada bagian depan sudut kanan atas ditulis kode posisi yang dilamar, pada bagian depan sebelah kanan bawah/tengah ditulis:
Kepada
Yth. Panitia Penerimaan Calon Pegawai UPY
Gedung Pusat UPY, Jl. PGRI I Sonosewu No. 117  
Yogyakarta – 55182

Pada bagian depan sebelah kiri atas/tengah ditulis nama dan alamat pelamar.
2. Dokumen Lamaran dikirim/dimasukkan langsung ke Biro Administrasi Umum di
Gedung Pusat UPY atau dapat dikirim melalui jasa pengiriman/ekspedisi dengan
ketentuan sudah diterima (sampai) di Biro Administrasi Umum UPY pada tanggal
batas akhir penerimaan sesuai jadwal selambat‐lambatnya pukul 15.00 WIB.

4. Demikian informasi Lowongan Dosen PGRI Yogyakarta terbaru 2016

إرسال تعليق

0 تعليقات